Minggu, 28 April 2024

Sinergi BUMN Dalam Cash Management Secara Real Time

ads-custom-5

Jakarta, BUMN.info | Jasa Raharja bersama BNI, Angkasa Pura I, ASDP Indonesia Ferry, Pelni, dan Damri melakukan perjanjian kerja sama integrasi data dan cash management transaksi secara real time. Kerjasama host to host data ini akan memberikan jaminan bagi para penumpang, mempermudah pengelolaan data, sehingga dapat mengetahui potensi pendapatan sektor iuran wajib dan memperoleh data pembanding terhadap data yang selama ini dikirimkan operator alat angkutan umum.

Pada kesempatan yang sama Jasa Raharja juga meluncurkan aplikasi JRku yang dapat diunduh melalui Play Store atau App Store. Dengan aplikasi ini, masyarakat dapat mengajukan santunan secara online, mengecek masa berlaku Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ), melaporkan kecelakaan alat angkutan umum, dan memberikan informasi wilayah rawan kecelakaan.

Sumber: www.damri.co.id

BERITA TERKAIT

ads-sidebar
ads-custom-4

BACA JUGA

BERITA PILIHAN

BERITA TERBARU