Selasa, 16 April 2024

Akhir Tahun, BRI Bagi-Bagi Dividen Hingga Rp8.6 Triliun!

ads-custom-5

Jakarta, BUMNInfo | PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) atau BRI bersiap membagikan dividen interim ke pemegang saham BBRI dengan total maksimal Rp8,63 triliun atau Rp57 per lembar saham.

Dari total dividen tersebut, sebesar Rp4,59 triliun di antaranya akan diserahkan pada pemerintah dan sisa selebihnya sebesar kurang lebih Rp4,59 triliun dibagi pada publik. Dividen interim merupakan dividen sementara yang dibayarkan pada pemegang saham sebelum ditetapkannya penggunaan laba tahunan perseroan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).

Menurut Direktur Utama BRI Sunarso, pembagian dividen interim ini merupakan bentuk nyata komitmen BRI sebagai perusahaan BUMN dalam memberi kontribusi bagi negara.

Dia menekankan bahwa BRI adalah banknya rakyat yang berbisnis dengan rakyat dan diproses dengan caranya rakyat.

“Keuntungan BRI dikembalikan ke rakyat lewat pajak dan dividen. Sudah semestinya BRI adalah bank yang selalu didukung oleh rakyat,” kata Sunarso seperti dikutip dari Bisnis.com, Jumat (30/12/2022). 

Jika sesuai dengan timeline yang sudah ditetapkan untuk pembagian dividen interim saham BBRI, Cum Date Pasar Reguler dilaksanakan pada Senin, 9 Januari 2023. Kemudian untuk Cum Date Pasar Tunai dan Recording Date dilaksanakan pada Rabu, 11 Januari 2023. Payment Date dilaksanakan pada Jumat, 27 Januari 2023. 

Lebih lanjut, kata Sunarso, BRI telah memiliki 4 syarat untuk tumbuh secara berkelanjutan. Pertama,ada kejelasan sumber pertumbuhan baru melalui Holding Ultra Mikro atau Holding UMi. Kedua, BRI memiliki kecukupan modal yang sangat kuat, dengan Capital Adequacy Ratio (CAR) BRI saat ini mencapai 26,14 persen. Ketiga, BRI memiliki kecukupan likuiditas, dimana Loan to Deposit Ratio (LDR) BRI sebesar 88,51 persen.

 

Sumber: bisnis.com

Dok: cloudfront.net

BERITA TERKAIT

ads-sidebar
ads-custom-4

BACA JUGA

BERITA PILIHAN

BERITA TERBARU