Selasa, 23 April 2024

Pertamina Proyeksikan Kilang Tanjung Api-Api Sebagai Pelengkap Kilang Plaju

ads-custom-5

Jakarta, BUMNInfo | PT Pertamina (Persero) menyatakan bahwa proyek Kilang Tanjung Api-Api nantinya akan berperan sebagai pelengkap bagi pengembangan Kilang Plaju. Menurut VP Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman, kehadiran Kilang Tanjung Api-Api diharapkan meningkatkan kapasitas produksi kilang demi menjaga ketahanan bahan bakar minyak (BBM) dalam negeri.

 

“Saat ini masuk fase engineering, diharapkan Engineering Procurement Construction (EPC) bisa dimulai tahun depan dan selesai tahun 2025,” ungkap Fajriyah dikutip dari Kontan.co.id, Minggu (23/8).

 

Ia menjelaskan, Tanjung Api-Api dipilih sebagai lokasi pembangunan kilang sebab daerah tersebut memiliki area laut yang ideal dan merupakan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK). Sementara itu, pemilihan PT Dex Indonesia sebagai mitra didasari kesiapan finansial dan perizinan yang telah dimiliki Dex Indonesia yang diperlukan di area tersebut.

 

Sebelumnya, pemerintah melalui Kantor Staf Presiden menyatakan dukungan pembangunan Kilang Tanjung Api-Api pasca penandatanganan nota kesepahaman antara Dex Indonesia dan Kilang Pertamina Internasional.

 

“Kedua belah pihak harus melakukan langkah progresif agar pembangunan kilang ini dapat segera terlaksana,” ungkap Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko dalam keterangan tertulis.

 

Sementara itu, Perwakilan Dex Indonesia ETS Putera mengapresiasi dukungan pemerintah terhadap proyek Kilang tanjung Api-Api. Ia memastikan pihaknya berkomitmen membantu pemerintah dalam menjaga ketahanan energi nasional.

 

“Status proyek saat ini kami sudah mendapatkan izin usaha dari Kementerian ESDM melalui BKPM untuk mendirikan kilang minyak di KEK Tanjung Api-Api,” jelas Putera.

 

Sumber: Kontan.co.idMedcom.id

Foto: Portonews

BERITA TERKAIT

ads-sidebar
ads-custom-4

BACA JUGA

BERITA PILIHAN

BERITA TERBARU